Tweet |
Yuk Aganwati Sekalian yang ingin punggungnya tetap bersih terawat, simak tips-tips dibawah ini, siapa tau aja bermanfaat bagi aganwati yang ingin selalu merawat tubuhnya.
Perawatan punggung harian
Agar mendapatkan punggung yang halus dan mulus, saat sedang mandi pakai sikat khusus untuk punggung sehingga dapat menjangkau bagian tubuh yang sulit diraih dengan tangan. Tuangkan sabun cair untuk menggosok ke seluruh bagian punggung dan pijatkan sikat dengan gerakan melingkar untuk melancarkan peredaran darah di punggung.
Bubuhkan body cream selepas mandi sehingga dapat terserap maksimal pada kulit, dan menjaga kelembabannya lebih lama.
Perawatan punggung mingguan
Setidaknya seminggu sekali gunakan scrub pada punggung untuk memindahkan sisa sel-sel kulit mati. Cara ini juga membantu kulit beregenerasi sehingga ia tetap halus dan mulus.
Selain itu Anda juga bisa memakai lulur untuk merawat kehalusannya dan meninggalkan aroma yang wangi. Pijatan ringan pada saat mengaplikasikan lulur akan memberikan relaksasi pada otot dan membantu masalah komedo pada punggung.
Perawatan khusus jika punggung berjerawat atau justru kering
Untuk jenis kulit punggung yang berjerawat atau kering ada tambahan perlakuan ekstra yang bisa Anda lakukan. Seperti berikut ini:
Punggung berjerawat atau berminyak
Lebih baik hindari konsumsi makanan yang mengandung lemak tinggi. Tambahkan konsumsi sayuran dan buah-buahan dan asup air putih sehingga kulit jadi lebih lembab dan bernutrisi.
Apabila punggung seringkali gatal, Anda bisa memakai lotion khusus jerawat untuk membantu mengeringkannya.
Punggung kering
Khusus untuk punggung yang kering, Anda bisa memanfaatkan garam mandi atau minyak zaitun untuk melembabkan kulit punggung. Garam mandi bisa dicampurkan pada air mandi, sedangkan minyak zaitun bisa dicampurkan pada lotion yang Anda pakai.
punggung,punggung sakit,punggung laut,punggung pegal,punggung nyeri,punggung,punggung sering sakit,punggung berjerawat,punggung kesemutan,punggung kiri sakit,punggung terasa dingin
{ 0 comments... or add one}
Post a Comment